Kamis, 17 November 2011

Andai Aku jadi Presiden

Andai aku jadi presiden. hal itu yang sekarang aku pikirkan ketika aku melihat siaran di televisi tentang korupsi yang semakin tak terkendali dan merajalela. Aku sangat malu bercampur gelisah melihat keaadaan bangsa saat ini. Akan kah negara dimana aku dibesarkan akan berubah menjadi negara yang mundur dan terjajah kembali, bukan terjajah oleh bangsa lain melainkan terjajah moral kita dengan perbuatan dan pengaruh buruk dari bangsa lain. Mungkin sangatlah mustahil ketika aku berkata "andai aku menjadi seorang presiden ". meskipun mustahil tapi aku bukan hanya seorang mahasiwa yang suka menuntut tapi tak memberikan realisasi nyata . aku akan menjadi presiden, aku akan merubah ketidak benaran yang selama ini dirasakan masyarakat. semua permasalahan ini pasti ada solusinya. Aku akan membawa indonesia menjadi negara yang berdasarkan ideologi bangsa kita yaitu pancasila.
Indonesia adalah negara yang sangat luar biasa. negara yang hijau, sumber daya melimpah,dan terkenal dengan ramah tamah masyarakat di dalamnya . tapi itu dulu, sekarang negeri kita tercinta ini sudah berubah menjadi negeri yang tidak sepantasnya disebut negeri.negeri ini sudah tercemar dimana-mana, oramgnya tidak lagi ramah tamah seperti dahulu kala, dan korupsi pun semakin merajalela, sangat menyedihkan. 
Korupsi akan dihukum seberat-beratnya di negara yang saya pimpin. Pihak aparat akan di pecat jika berbuat yang tidak selayaknya dilakukan. para hakim di pengadilan akan dihukum seberat-beratnya jika ketahuan menerima uang sogokan.

Untuk masa depan bangsa. sebagai prsiden aku akan membuat perubahan besar. sektor pendidikan akan dimajukan. tidak akan ada lagi masyrakat di indonesia yang tidak bisa sekolah karena alasan ekonomi. semua sekolah akan di gratiskan. Dan untuk para mahsiswa akan disediakan tempat untuk bekerja setelah ke lulusanya. karena kita tau sendiri mahasiswa sekarang kurang mencintai negaranya dan lebih banyak bekerja di negri orang dari pada di negeri sendiri.

Aku akan membuat negara indonesia menjadi negara yang di segani oleh bangsa lain.
Sebagai presiden aku tidak mau negara yang saya pimpin di bodoh-bodohi oleh negara lain. semua sektor pekerjaan akan  dihidupkan kembali. asayak akan memfasilitasi semua dan tidak terlewatkan satupun. dan dalam bidang lainya mungkin indonesia akan masuk piala Dunia ketika saya menjadi presiden, :p 
 karena apa ?? karena saya akan membenahi fasilitas yang ada berhubungan dengan sepak bola ( hehe, penulis Gibol) :D. tapi jangan takut, tidak hanya sepak bola, di bidang lainya akan di benahi juga 

Aku tidak akan membiarkan negara tetangga kita yang sangat usil itu ( *ALAYSIA ) berani macam- macam dengan negara Indonesia. aku akan maju menemuai perdana mentri Malaysia untuk mengatasi permasalahan yang di hadapi kedua negara ini. Jika tidak bisa di pecahkan permasalahan dan si Usil itu masih berbuat macam-macam. kalian tau sendiri apa yang harus kita lakukan :D


2 komentar: